Layout War Anti Dragon Town Hall 7

Hello Guys! Bagai mana nih Update terbaru Clash of Clans nya? cukup memuaskan bukan? tentu saja update yang baru saja di lakukan Supercell sangat menguntungkan terutama bagi pemain yang masih berada di Town Hall 6 dan 7 karena sekarang tambahan Air Defense sudah bisa kita bangun di TH 6 dan 7.
Seperti yang kita ketahui, TH 6 dan 7 sangat rentan sekali terhadap serangan udara terutama serangan Dragon! Hal ini di sebabkan oleh minimnya Air defense yang kita miliki saat di TH 6 dan 7, selain itu jumlah bangunan yang bisa kita jadikan sebagai umpan agar dapat mengulur waktu saat Dragon menyerang pun masih sedikit dan alhasil para penyerang yang menggunakan Dragon akan sangat mudah sekali untuk menghancurkan markas kita! Nah berhubung sekarang kita udah bisa memiliki 3 Air defense di TH 7, ane rasa sekarang lah saatnya kita membuat layout anti Dragon untuk TH 7.
Oke, Sebelum kita mulai ane harus ingatkan dulu bahwa layout base ini cocok di pakai buat War tapi kurang bagus jika di gunakan untuk pertahanan sehari hari, alasannya adalah saat menggunakan Layout ini semua storage kita menjadi kurang terlindungi! kalo mau cari Layout buat pertahanan sehari hari di TH 7 silahkan klik di Sini.

Ini dia gan layout yang pertama :

Hal yang dapat kita gunakan untuk menahan serangan Dragon adalah dengan cara mengalihkan perhatian mereka dengan cara mengumpankan beberapa bangunan agar mereka tidak langsung menyerang kepada Air defense dan pusat dari base kita, dengan begitu meskipun pertahanan kita tidak mampu menumbangkan semua Dragon yang menyerang teteap ada kemungkinan mereka akan kehabisan waktu sebelum base kita hancur 100% karena seperti yang kita tahu bahwa kecepatan Dragon sangatlah lambat! Untuk penempatan Trap, Cobalah untuk menaruh semua jebakan yang dapat membunuh Dragon di bagian terluar Base kita, jangan taruh Trap di pusat base karena jika demikian maka trap yang kita pasang sudah terlambat untuk menghadang gerombolan Dragon yang datang.
Ini lah hasil dari perthanan layout di atas...
Well... cukuup lumayan untuk mengatasi Dragon level 1 dan yang paling penting kita tidak hancur lebur sampai 3 Bintang. Seperti yang bisa kalian lihat, ane selalu menggunakan Lightning spell saat menyerang menggunkan Dragon dan katanya sih kombinasi serangan Dragon juga cocok di gabung dengan Rage spell dan Healing spell, tapi sayang ane selalu gagal jika menggunakan kombinasi tersebut, mungkin ane terlalu Kickuk hiks...hiks...

Jika posisi Layout di atas masih terasa lemah bagi agan-agan sekalian, maka ane punya satu lagi nih:
Kalau yang ini hampir sama seperti yang di atas, mulai dari penempatan trap, Air defense dan lain sebagainya. Perbedaannya adalah, jika Layout yang pertama menempatkan semua bangunan umpan secara berdekatan tapi kalo yang ini kebalikan dari Layout pertama tadi, sekarang kita menaruh bangunan-bangunan yang kita jadikan umpan agak berjauhan satu dengan yang lainnya. Hal ini bertujuan agar dapat menghambat dan mengulur waktu Dragon yang menyerang. Jika pemain yang menyerang markas kita belum mahir menggunakan Dragon maka besar kemungkinannya Dragon yang di luncurkan kan mengelilingi base kita dan tidak terbang ke tengah sehingga Air Defense akan dengan mudah untuk menghancurkan mereka.
Sama seperti di atas, Layout ini cukup lumyan untuk menahan serangan Dragon level 1 dan ini lah hasilnya...
Selain posisi Layout, Hal lain yang berpengaruh terhadap kuat tidaknya pertahanan kita adalah skill dari si penyerang, jika si penyerang memiliki skill yang tinggi saat mereka menggunkan Dragon maka Layout seperti apapun akan bisa mereka tembus! yang kedua adalah level dari Dragon yang menyerang, tentu ini tidak dapat di pungkiri lagi, semakin tinggi level Dragon yang menyerang maka semakin besar pula kesempatan base kita untuk hancur, dan yang terakhir adalah kekuatan defensive building kita sendiri, selain Air defense dengan level tinggi kita juga tidak boleh melupakan Archer Tower dan Hiden Tesla, karena 2 defensive tersebut dapat membantu Air defense saat menghadapi serangan Dragon, so jangan lupa buat upgrade semua defensive building tersebut ya...

Oke guys sepertinya cukup sampai di sini untuk postingan tentang Layout War Anti Dragon Town Hall 7, semoga bermanfaat dan Terima Kasih!!!

Butuh Gems COC Gratis?
klik Di sini
Instal tiap applikasinya dan dapatkan imbalan (credit) buat beli  Gems Clash of Clans!

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Layout War Anti Dragon Town Hall 7"

Post a Comment